Submit Site, Article for search engine marketing or SEO !





Search


Resep Kue Ulang Tahun Sederhana Rainbow Cake Yang Penuh Warna

34402    01/12/2017    Food    293  / 



Akan menjadi sebuah hal yang menarik memang di saat ulang tahun yang merupakan momen istimewa, juga ada hidangan istimewa yang selalu identik dengan ulang tahun, apalagi kalau bukan kue tart ulang tahun. Nah, untuk dapat menyajikan kue ulang tahun di momen spesial, kita bisa kreasikan sendiri dengan cukup mudah. Rainbow Cake adalah kue ulang tahun sederhana yang cantik dengan penuh warna. Belum lagi juga cita rasanya yang lezat tentunya membuat kue ulang tahun ini pun semakin istimewa. Nah, resep kue ulang tahun sederhana rainbow cake ini tak sulit untuk membuatnya. Berikut bahan-bahan yang perlu disiapkan dan langkah-langkah pembuatannya :

Bahan-Bahan Resep Kue Ulang Tahun Sederhana Rainbow Cake :

- Tepung terigu 275 gram

- Putih telur 5 butir

- Blueband Cake and Cookie 250 gram

- Gula pasir 450 gram

- Garam 1/4 sendok teh

- Susu cair 350 ml

- Baking powder 4 sendok teh

- Pewarna makanan merah, kuning, hijau, biru (bisa ditambah dengan warna lain atau diganti sesuai selera)

- Butter cream atau whip cream secukupnya

- Peremen kecil warna-warni dan meises warna-warni untuk taburan

Langkah Pembuatan Resep Kue Ulang Tahun Sederhana Rainbow Cake :

1. Langkah pertama untuk mengkreasikan resep kue ulang tahun sederhana yang satu ini adalah terlebih dahulu campurkan gula, Blueband Cake and Cookie lalu mixer sembari menambahkanb putih telur sedikit demi sedikit hingga mengembang

2. Tuang tepung terigu, baking powder dan juga garam yang sebelumnya sudah diayak secara bersamaan

3. Tambahkan vanili. Aduk sampai merata

4. Siapkan 4 wadah dan pisahkan adonan menjadi 4 bagian. Banyaknya wadah ini disesuaikan dengan warna yang disediakan. Beri masing-masing adonan dengan pewarna makanan yang sudah disediakan tadi

5. Siapkan 4 loyang juga yang sudah diolesi Blueband, kemudian tuang masin-masing adonan ke masing-masing loyang

6. Panggang ke dalam oven bersuhu 175 derajat celcius selama kurang lebih 20 menit

7. Angkat kue dan dinginkan sebentar

8. Langkah berikutnya dalam resep kue ulang tahun sedehana berupa rainbow cake penuh warna ini adalah siapkan alas, kemudian tumpuk cake satu per satu dan olesi setiap lapisnya dengan butter cream

9. Setelah selesai lanjutkan untuk mengolesi semua permukaan cake yang sudah ditumpuk menggunakan butter cream juga

10. Taburi dengan permen warna-warni dan juga meises warna warni

11. Kue Ulang Tahun Sederhana Rainbow Cake yang penuh warna pun siap untuk dihidangkan





For More Click : http://www.appletreeacademy.net/2017/01/mengkreasikan-bolu-jadul-menjadi-kue.html





 

Article Submission FREE !!

Post Article, Add Article, Submit article in Blog - Food category for FREE to Search Engine Marketing.

Click To Submit Article







Privacy Policy | Disclaimer | Terms & conditions - All rights Reserved.